Siapkan diri untuk hadir pada hajatan musik underground Sonicfair 2016

user
Farah Fuadona 25 Agustus 2016, 14:51 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Magnitude Bandung Sonicfair hadir lagi. Setelah sukses diselenggarakan tahun lalu, hajatan bagi musik underground itu akan kembali diselenggarakan. Bagi Anda pecinta musik bawah tanah, wajib hadir ke hajatan tahunan ini.

Revision Live yang akan membawa suguhan musik underground lengkap dari berbagai penjuru di atas panggung di Disjas Baros Cimahi, Minggu (28/8).

Perwakilan dari Revision Live, Stephanus Adji menjelaskan, skena underground Bandung yang terus mencuat dengan berbagai potensi di dalamnya patut untuk dihidupkan.

"Magnitude Bandung Sonicfair akan terus mengiringi perkembangan musik uderground lokal dengan membawa para musisinya ke atas panggung untuk tunjukkan kemampuannya," ujar Adji saat jumpa wartawan di G-Coffee, Jalan Aria Jipang, Kamis (25/8).

Khusus gelaran tahun ini, beberapa musisi asal mancanegara turut meramaikan. Yakni Suicide Silence yang merupakan band deathcore kenamaan dari Amerika Serikat, dan Fleshgod Apocalypse dari Italia.

Magnitude Bandung Sonicfair merupakan salah satu festival lokal terbesar yang memacu semangat musisi di daerah. Untuk dapat menjadi lebih besar dengan mengambil inspirasi dari para punggawa musik.

"Magnitude Bandung Sonicfair ini tak hanya menyuguhkan penampilan para musisi underground lokal, namun juga memacu semangat baja para metalheads melalui meet and greet dengan musisi internasional," paparnya.

Kredit

Bagikan