Usai hujan deras, Rossa hangatkan Bandung dengan aksi panggungnya

user
Farah Fuadona 04 Januari 2018, 11:09 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Udara dingin usai Bandung diguyur hujan deras sukses diubah seketika oleh Rossa. Penyanyi asal Sumedang ini berhasil membuat suasana menjadi hangat dengan aksi panggungnya yang interaktif dan tentu saja memukau ratusan penonton yang hadir.

Mengenakan jumpsuit berwarna biru gelap, penyanyi yang tengah dikabarkan menjalin kasih dengan pelantun tembang Sadis yakni Afgan itu memulai aksi panggungnya dengan tembang Body Speak.

Tembang dengan tempo cepat itu dilantunkan ibu satu anak ini agar penonton semangat. Rupanya terbukti, penonton itu bernyanyi bersama lagu berbahasa Inggris itu dan bergoyang agar suasana semakin hangat.

"Senang banget ya bisa hadir di Bandung," sapa Rossa disela-sela awal aksi panggungnya dalam acara yang diselenggarakan oleh event organizer High and Dream itu, Rabu (3/1).

Memulai aksi panggungnya sekitar pukul 19.30 WIB, pemilik nama lengkap Sri Rossa Roslaina Handayani ini melanjutkan aksi panggungnya dengan tembang-tembang andalan miliknya. Mulai dari lagu lama hingga lagu terbaru ia bawakan.

Di atas panggung berukuran tak terlalu besar itu, beberapa lagu yang dilantunkannya adalah Pudar, Menunggu, dan Bulan Dikekang Malam.

"Wah keren ya penontonnya sampai lagi baru aku saja semuanya hapal," tutur dia.

Hingga akhir penampilannya, wanita berusia 39 tahun itu tak lupa mengabadikan momen dengan berfoto bersama para penonton. Dengan pose memunggungi penonton, ia di atas panggung tersenyum lebar ke arah kamera.

Penonton yang menjadi latar fotonya pun turut tersenyum sumringah. Kejadian unik pun terjadi karena baju bagian belakang Rossa basah karena duduk di atas panggung di luar ruangan yang sebelumnya sudah terguyur hujan.

"Duh tadi hujan deras ya, ini baju aku basah jadinya kayak ngompol deh," kata Rossa sambil diiringi tawa renyah.

Kredit

Bagikan