'Ngintip Musica' berhasil buat histeris ABG Bandung di BEC

user
Farah Fuadona 18 November 2017, 13:35 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Tiga band dan seorang penyanyi solo yang berada dalam naungan label Musica Studio's unjuk gigi dalam hajatan 'Ngintip Musica' yang diselenggarakan di Bandung Electronic Center, Jumat (17/11) sore.

Khususnya dua band yang seluruh personilnya laki-laki yakni D'Masiv, dan Hi Friday berhasil membuat histeris para wanita Kota Kembang. Area atrium tempat para pengisi acara tampil diramaikan oleh ratusan penonton yang didominasi oleh abege perempuan.

Acara yang diselenggarakan sekitar pukul 15.30 WIB itu sesaat langsung menyedot pengunjung mal yang ada di Kawasan Purnawarman itu. Para penggemar sekaligus mereka yang merasa penasaran atas aksi panggung para pengisi acara seketika merapat ke panggung.

Ada Dea, Shima, dan kedua band tadi yang hadir dalam 'Ngintip Musica' di Bandung. Masing-masing dari penampil membawakan tembang anyarnya. Seperti Hi Friday yang melantunkan tembang anyarnya bertitle 'Bayangan Masa Lalu'.

Ketampanan para personil band asli Kota Kembang itu seolah berhasil membuat hati para ABG perempuan yang menyaksikan meleleh dibuatnya. Pandangan mata yang fokus tertuju pada penampil sembari mendengarkan permainan musik apik ini begitu pas menjadi teman kala Bandung diguyur hujan.

Sementara itu, D'Masiv yang didapuk sebagai band penutup dalam hajatan tersebut mengaku bahwa 'Ngintip Musica' merupakan acara yang memberi kesempatan bagi para musisi yang bernaung dalam satu label untuk tampil dalam panggung yang sama.

"Musica punya acara khusus namanya 'Ngintip Musica' yang artinya ngedengerin, interview, dan review. Acara yang memperkenalkan materi baru untuk musisi-musisinya," ujar ujung tombak band D'Masiv, Rian kepada Merdeka Bandung, Jumat (17/11).

Bagi Rian, acara seperti ini sangatlah penting karena mampu mambuat mereka yang hadir mengetahui perihal karya teranyar dari musisi-musisi Tanah Air. Terlebih bagi para band atau musisi anyar juga ini menjadi ajang pengenalan kepada publik.

"Impact dari acara ini memang enggak langsung dirasakan tapi akan ada pada hari yang akan datang. Dari orang yang melihat tadi kami manggung, mereka bisa komentar band ini bagus atau karyanya bagus ke teman-teman. Banyak juga yang upload dimedia sosial itu kan juga memberi informasi bagi orang lain," jelasnya.

Dengan begitu, lanjutnya, diharapkan kegiatan ini bisa terus berlangsung agar para musisi khususnya mereka yang berada dalam naungan Musica Studio's bisa memiliki ruang untuk mengenalkan karya teranyarnya kepada publik.

Kredit

Bagikan