Ariel 'Noah' angkat langsung keranda jenazah ayahnya

Oleh Farah Fuadona pada 30 Maret 2016, 11:10 WIB

Bandung.merdeka.com - Nazriel Ilham alias Ariel mengangkat langsung keranda jenazah sang ayah Nazmul Irphan ke Masjid Al-Huda, Kecamatan Antapani Bandung, Rabu (30/3). Nazmul di masjid tersebut akan di Shalatkan sebelum dilakukan pemakaman di TPU Nagrog Ujungberung Kota Bandung.

Ariel mengangkat keranda di bagian depan bersama kakak Nazlin Fahrizal sekitar pukul 10.00 WIB. Ratusan keluarga kerabat dan warga turut mengiringi jenazah ke Masjid.

Lantunan salawatan terdengar nyaring selama perjalanan ke masjid.

Tiba di Masjid Al-Huda sekitar pukul 10.00 WIB, Nazmul langsung diShalatkan. Masjid Al-Huda pun tampak penuh oleh peziarah.

Usai menshalatkan Ayahannya,  Ariel memberi keterangannya pada awak media. Ariel memang tampak buru-buru, karena harus turut memakamkan Ayahnya di TPU Nagrog, Ujungberung Bandung.

Setelahnya pentolan Band NOAH itu harus kembali melanjutkan perjalanan ke Malang untuk mengikuti konser pada Rabu (30/3) malam nanti.

"Saya meski jalan habis ini, agar saya bisa konser di Malang," kata Ariel dengan suaranya yang serak usai Shalat Jenazah sang Ayah.

Tidak lupa Ariel menyampaikan terima kasih pada semua pihak yang telah mendoakan sang Ayah, yang tutup usia. diusianya ke-65 tahun. "Terima kasih banyak doa buat bapak saya. Mudah-mudahan doanya diterima dan kebaikan kembali pada semua yang mendoakan," ujarnya.

Menggunakan kaos abu-abu, Ariel pun langsung pamit pada media karena harus langsung ke TPU untuk mengantarkan Ayahnya ke peristirahatan terakhirnya.

Iring-iringan kendaraan mobil dan motor dengan bendera kuning pun langsung menghantarkan ke pemakaman. Turut keluarga dan rekan-rekan. Tidak lupa sang kekasih Sophia Latjuba yang setia berada di belakang Ariel.

Tag Terkait