3 Bangunan di Kota Bandung terbakar, penyebabnya kompor gas
Bandung.merdeka.com - Sebanyak tiga bangunan yang terdiri dari warteg, kios baju, warung kopi hangus dilalap api. Peristiwa kebakaran ini terjadi di Jalan Cipamokolan RT 03 RW 02 Kelurahan Cipamokolan, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung, Selasa (7/11) sore.
Kabid Pemadam Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung Kurnia Saputra mengatakan, pihaknya menerima informasi kebakaran pukul 16.08 WIB. Sebanyak 4 unit mobil damkar yang terdiri dari 2 Unit pancar posko Timur, 1 unit pancar pusat serta 1 unit rescue diterjunkan ke lokasi.
"Kami melakukan penyekatan dilanjut pendinginan dan mencari titik bara yang masih menyala," ujar Kurnia melalui pesan singkat.
Dia menuturkan, dugaan api berasal dari kompor gas salah satu bangunan. Sore tadi api dapat dipadamkan.
"Api berhasil dipadamkan pada pukul 17.05 WIB," jelasnya.