Syuting di Milan, Boy Willam rindu jengkol dan pete
Bandung.merdeka.com - Pernah sekolah di luar negeri dan identik dengan logat bule yang selalu ditonjolkan pada setiap acara. Siapa yang sangka jika Boy Willam ternyata tersiksa kala harus menjalani syuting film di Milan berkat kerinduannya terhadap makanan khas Indonesia, yakni jengkol dan pete.
Wajah bule yang dimiliki Boy nyatanya merupakan penikmat makanan Indonesia yang begitu tradisional. Maka tak heran jika pria berparas tampan itu cukup tersiksa kala menjalani syuting di Milan yang membuatnya harus terus menerus mengonsumsi makanan ala Italia.
"Aku enggak suka makanan Italia, lidah aku tuh Indonesia banget. Waktu syuting di sana, yang bikin kangen itu semua makanan Indonesia. Jengkol sama pete duh bikin kangen," ujar Boy kepada Merdeka Bandung saat ditemui dalam acara meet and greet Film Promise di BEC, Sabtu (7/1).
Selama di Milan, Boy merasa beruntung karena ada salah seorang kru yang membawa teri. Baginya itu adalah surga kecil yang ditemukan selama berada di Milan. Pasalnya, ia yang tak cocok dengan makanan Italia membuat dirinya selalu ingin segera kembali ke Tanah Air.
"Kalau disodorkan pizza sama teri, saya pasti pilih teri lah. Lidah saya itu enggak cocok sama keju-kejuan, mending pilih makanan yang kaya akan bumbu dan rempah memang asli Indonesia," ujar dia.
Terlepas dari soal makanan, Boy yang dipercaya memerankan Aji dalam Film Promise itu mengaku senang karena memerankan sosok yang songong. Baginya kehidupan hedon yang dijalani oleh Aji merupakan pengalaman menyenangkan baginya.
"Kapan lagi bisa dikelilingi sama cewek-cewek bule. Cuma Aji yang bisa, kalau Boy kan enggak mungkin kayak gitu. Seru deh jadi Aji, aku bisa merasakan apa yang selama ini belum pernah aku rasakan sebagai Boy," katanya.
Â
Â