Suasana nongkrong ala rumah dari little wings cafe

Oleh Muhammad Hasits pada 07 Desember 2015, 15:55 WIB

Bandung.merdeka.com - Rumah merupakan tempat yang nyaman, tak heran jika Little Wings Cafe menawarkan konsep ala rumah ini selalu berhasil membuat siapa saja yang menghabiskan waktu di sana merasa nyaman. Sebuah tempat nongkrong yang berada di Jalan Cigadung Raya ini memang tak terlalu besar. Tempat yang menghadirkan sofa-sofa besar, rak lengkap dengan koleksi bukunya yang seabrek, serta beberapa dekorasinya membuat kesan ala rumah ini begitu kental.

Manager Little Wings Cafe Muhammad Yasir menuturkan, kafe ini memiliki tiga lantai yang secara keseluruhan memiliki konsep yang berbeda. Di mana lantai pertama dibuat layaknya ruang tamu yang dibuat sangat nyaman.

"Sofa lengkap dengan rak buku dan sebuah boneka besar ini kami hadirkan untuk membuat konsep ruang tamunya begitu terasa," ujar Yasir saat ditemui di Little Wings Cafe, Jalan Cigadung Raya, Kota Bandung, Minggu (18/10/15).

Menilik ke lantai atas yang terbilang nyentrik, dipenuhi dekorasi vintage yang tersuguh secara apik. Unsur kayu pada terlihat pada bagian lantai, langit-langit, serta beberapa furniture yang ada begitu dominan. Tak hanya itu, ada pula beberapa perabot dapur zaman dulu yang memenuhi ruangan. Sebuah tempat tidur berukuran single di sudut kiri ruangan membuat pengunjung semakin nyaman. Layaknya rumah sendiri, tak hanya duduk tamu pun bisa selonjoran saat menyantap menu yang dipesan.

"Kami ingin membuat kafe dengan konsep rumah ala Amerika. Berharap dengan tamu yang datang ke sini bisa merasa nyaman seperti ada di rumah sembari mencicipi beberapa menu yang kami suguhkan," jelasnya.

Tag Terkait