Yuk ikuti kompetisi slackline 20 Agustus mendatang
Bandung.merdeka.com - Komunitas Pushing Panda bekerja sama dengan Eiger menyelenggarakan kompetisi slackline bertajuk 'Pushing Panda x Eiger Slackline Competition' yang akan dilangsungkan pada 20 Agustus mendatang.
Perwakilan dari Komunitas Pushing Panda, Dadeng, mengatakan kompetisi slackline ini diselenggarakan untuk tingkat nasional. Kompetisi akan dilangsungkan di halaman Eiger Flagship Store Sumatera 23 Bandung.
"Kompetisi slackline ini untuk kedua kalinya diselenggarakan setelah yang pertama sukses diselenggarakan pada 2013 silam. Jedanya memang cukup lama ya sampai tiga tahun," ujar Dadeng kepada Merdeka Bandung, belum lama ini.
Sebanyak lebih dari 30 orang peserta dari seluruh wilayah di Indonesia seperti Yogyakarta, Jabodetabek, Bali, hingga Kalimantan akan datang mengikuti kompetisi yang memperebutkan hadiah sebesar Rp 13,5 juta beserta produk Eiger.
Kompetisi slackline kali ini hanya akan melombakan kategori tunggal saja, yakni kategori battle, dimana seluruh peserta baik pemula maupun profesional akan beradu teknik slackline yang mereka miliki.
"Akurasi mendarat, keindahan dan penggabungan trik-trik slackline akan menjadi salah satu kriteria penjurian. Terdapat tiga orang juri profesional yang akan menilai dengan fair mengacu kepada standar World Slackline Federation (WSFed)," ujarnya.
Sementara itu, slackline merupakan salah satu olahraga ekstrem berjalan di atas seutas tali webbing yang menghubungkan antara dua gedung, dua tebing, pengaman tanam 'death man system' ataupun dua pohon.