Dinkes Kota Bandung belum terima adanya laporan kartu BPJS palsu
BPJS Kesehatan
Bandung.merdeka.com - Dinas Kesehatan (dinkes) Kota Bandung hingga saat ini belum menerima adanya laporan terkait Kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan palsu di Kota Bandung. Kasus kartu BPJS Kesehatan palsu merebak setelah pihak kepolisian berhasil menguak Kartu BPJS Kesehatan palsu di Desa Kertajaya, Kabupaten Bandung Barat (KBB).
"Di Kota Bandung belum ditemukan kasus kartu palsu BPJS Kesehatann" ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung Ahyani Raksanagara saat dihubungi, Rabu (27/7).
Ahyani mengaku, saat ini pihaknya telah berkordinasi dengan pihak BPJS. Hal ini sebagai langkah antisipasi adanya kartu BPJS Kesehatan palsu di Kota Bandung
"Kita sudah berkoordinasi dengan BPJS untuk meningkatkan sosialisasi dan membuka hotline pengaduan masyarakat," katanya.
Selain itu, pihaknya juga mengaku telah memberikan surat edaran kepada seluruh puskesmas di Bandung. Isi surat edaran tersebut mengenai tata cara pendaftaran BPJS yang benar.
"Kita lakukan sosialisasi di masyarakat melalui puskesmas terkait tata cara pendaftaran yang benar," ungkapnya.
Seperti diketahui, kasus kartu BPJS Kesehatan palsu pertama kali terkuak di Desa Kertajaya, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Sejauh ini pihak kepolisian telah menetapkan satu tersangka dalam kasus pemalsuan BPJS Kesehatan tersebut, yakni seorang pria bernisial AS (42) yang merupakan pimpinan yayasan peduli dhuafa.
Modus yang dilakukan AS yakni dengan mengumpulkan warga yang belum mengantongi BPJS untuk dikolektifkan dengan iming-iming tanpa biaya bulanan. AS hanya menarik biaya diawal Rp 100 ribu per kartu.
Tag Terkait
LPDP Lakukan Transplantasi Karang dan Pemberdayaan Masyarakat
Novo Nordisk Indonesia Menerapkan Pendekatan Holistik
Kepengurusan IESPA 2021-2026 Baru Siap Dorong Jutaan Gamers Jawa Barat
SimpleDesa dari SVN di KBB Beri Kemudahan Bagi Kepala Desa
Segudang Manfaat Elok Terasa di Desa Wisata Stone Garden
Tahun Ini, Sertifikasi Gratis TKDN dari Kemenprin Telah Lampaui Target
Jelang KTT G20 2022, Sebuah Dialog Digelar Guna Membangun Kolaborasi
384 Pembalap Ramaikan Teras Caf 1st Series di Lembang
Karier.mu dan Kartu Prakerja Bantu Asah Kompetensi Diri
Donatur Loyal Rumah Zakat Bisa Dapat Happiness Card, Ini Keuntungannya