Ridwan Kamil persilahkan PKL berjualan, asal...

Oleh Farah Fuadona pada 03 Juli 2016, 00:59 WIB

Bandung.merdeka.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mempersilakan kepada para PKL untuk berjualan. Namun dengan catatan para PKL berjualan di lokasi-lokasi yang telah ditentukan.

"Silakan berdagang di Kota Bandung, tidak ada masalah apalagi lebaran ramai. Tapi jangan berdagang di lokasi yang diputuskan terlarang," ujar Ridwan kepada wartawan saat meninjau kawasan Jalan Dalem Kaum, Sabtu (2/7).

Pria yang akrab disapa Emil ini meminta PKL untuk memanfaatkan lokasi-lokasi yang telah disediakan untuk berdagang.

"Kan sudah dikasih solusi ada di Basement Alun-alun, ada Jalan Kebumen, bisa masuk ke gang, manfaatkan aja itu. Saya kira bisa menyesuaikan. Kalau itu diikuti Insya Allah gak ada masalah," katanya.

Emil mengatakan, untuk mengantisipasi terulangnya insiden penyerangan oleh PKL, pihaknya meminta dukungan bantuan dari kepolisian dan TNI.

"Penjagaan tim gabungan sampai lebaran. Kemudian kita minta pihak kepolisian untuk temukan siapa yang merusak sarana dan prasarana kota," katanya.

Tag Terkait