Tangkal gerakan LGBT, Disdik Kota Bandung bergerilya ke sekolah
LGBT
Bandung.merdeka.com - Belum lama ini masyarakat dihebohkan dengan propaganda yang dilakukan pendukung LGBT (Lesbian, Gay/homo, Bisexsual, Transgender) melalui gerakan kampanye komunitas gay yang dilakukan di dunia maya.
Lewat salah satu akun Twitter, komunitas ini menyebarkan sejumlah gambar maupun video berisi adegan tidak senonoh. Mirisnya lagi para pelakunya kebanyakan anak yang masih berada di usia sekolah.
Tak ingin kecolongan, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung mulai mengambil langkah preventif untuk mencegah penyebaran paham LGBT di Kota Bandung.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung Elih Sudiapermana, mengatakan pihaknya mulai bergerak ke sekolah-sekolah di Kota Bandung untuk memberikan penyuluhan.
"Yang jelas kita baru mengingatkan, menyosialisasikan bahwa namanya perilaku menyimpang itu tidak baik dan tidak boleh dilakukan. Jadi pengawasannya lebih melekat," ujar Elih kepada Merdeka Bandung, Kamis (28/01).
Dia mengatakan, melalui cara tersebut, pihaknya ingin mengoptimalkan pola pembelajaran agar lebih kontekstual. Sehingga para siswa mampu membentengi diri untuk menangkal penyebaran paham tersebut.
"Karena nilai-nilai dan prinsipnya ada di dalam pelajaran. Ada soal orang-orang lesbi, homo, kekerasan dan lain-lain. Sebetulnya itu memang harus jadi tema belajar," terang Elih.
Elih mengungkapkan, di Kota Bandung sendiri, dia mengaku belum menerima laporan terkait adanya propaganda penyebaran LGBT yang menyasar anak-anak sekolah di Bandung.
"Tidak ada. Makanya kita mulai sosialisasi ke sekolah-sekolah," ujarnya.
Tag Terkait
LPDP Lakukan Transplantasi Karang dan Pemberdayaan Masyarakat
Novo Nordisk Indonesia Menerapkan Pendekatan Holistik
Kepengurusan IESPA 2021-2026 Baru Siap Dorong Jutaan Gamers Jawa Barat
SimpleDesa dari SVN di KBB Beri Kemudahan Bagi Kepala Desa
Segudang Manfaat Elok Terasa di Desa Wisata Stone Garden
Tahun Ini, Sertifikasi Gratis TKDN dari Kemenprin Telah Lampaui Target
Jelang KTT G20 2022, Sebuah Dialog Digelar Guna Membangun Kolaborasi
384 Pembalap Ramaikan Teras Caf 1st Series di Lembang
Karier.mu dan Kartu Prakerja Bantu Asah Kompetensi Diri
Donatur Loyal Rumah Zakat Bisa Dapat Happiness Card, Ini Keuntungannya