ASI bisa menekan pertumbuhan kuman

Oleh Muhammad Hasits pada 14 Desember 2015, 16:50 WIB

Bandung.merdeka.com - Air Susu Ibu (ASI) merupakan nutrisi ideal untuk menunjang kesehatan, pertumbuhan dan perkembangan bayi secara optimal. Dokter spesialis anak dr. Suci Romadhona mengatakan, ASI mengandung zat kekebalan tubuh untuk ketahanan tubuh bayi terhadap infeksi.

"ASI juga bermanfaat karena karbohidrat untuk menekan pertumbuhan kuman yang menyebabkan penyakit pada usus serta meningkatkan penyerapan zat pertumbuhan tulang," ujar Suci, Senin (14/12).

Dalam ASI juga mengandung lemak untuk pertumbuhan otak dan sumber energi, dan protein untuk mengurangi risiko alergi.

"Bayi dianjurkan disusui secara ekslusif selama 6 bulan pertama kehidupan kemudian dilanjutkan sampai usia 2 tahun ASI dengan didampingi makanan pendamping ASI," jelasnya.

Bayi menyusui 10-12 kali dalam sehari dengan rata-rata produksi ASI adalah 800 mililiter per hari. Tanda kecukupan ASI pada bayi adalah Buang Air Kecil (BAK) bayi lebih dari 6 kali per hari, Buang Air Besar (BAB) lebih dari 4 kali per hari (warna kekuningan dengan butiran berwarna putih susu).

Bayi juga akan tampak puas setelah menyusui dan sering kali tertidur saat menyusui dengan diiringi pertambahan berat badan bayi mengikuti kurva pertumbuhan standar.

Tag Terkait