Lagi! Kickfest Gelar Pameran Clothing Online Tahun Ini

Oleh Endang Saputra pada 27 November 2020, 16:39 WIB

Bandung.merdeka.com - Untuk kedua kalinya, Kickfest menggelar pameran clothing online. Setelah pada Juli 2020 lalu diselenggarakan secara sukses, kali ini Kickfest masih bekerjasama dengan Shopee menggelar acara bertajuk ‘Shopee Kickfest Online 2’.

Acaranya akan digelar pada 2 hingga 5 Desember 2020 mendatang. Digelarnya pameran clothing online ini berlandaskan situasi new normal di masa pandemi virus corona yang tak memungkinkan ada acara secara offline.

Didukung penuh oleh Shopee sebagai salah satu e-commerce terbesar di Indonesia, ‘Shopee Kickfest Online 2’ diharapkan dapat menjadi angin segar bagi penggemar clothing lokal dan juga momentum bagi industri brand lokal untuk terus berkreasi di tengah pandemi.

"Melihat perkembangan ekonomi kreatif yang perlahan mulai bergerak, kami melihat momentum ini dapat disesuaikan dengan kondisi di tengah pandemi lewat format online. Dengan dukungan dari Shopee kami berharap pameran clothing dengan format online ini bisa menjadi solusi bagi industri kreatif di tengah masa sulit ini," Ketua Panitia Kickfest, Ade Adriansyah dari berita tertulis diterima Merdeka Bandung.

Menghadirkan lebih dari 250 brand lokal se-Indonesia, Shopee dan Kickfest juga memberikan beragam penawaran belanja, dari happy hour dimana semua produk terpilih akan dipotong harganya sebesar 50 persen pada jam tertentu, diskon hingga 70 persen juga produk produk kolaborasi para pelaku industri. Kickfest Online 2 ini patut ditunggu bagi para pecinta clothing lokal di Indonesia.

"Melihat kesuksesan dan animo tinggi pengguna pada acara sebelumnya, kami kembali berkolaborasi bersama Kickfest dalam menghadirkan Shopee Kickfest Online 2. Terlebih kami melihat bahwa Shopee dan Kickfest memiliki visi dan misi yang sejalan dalam menggerakkan ekonomi kreatif dan industri lokal di tengah pandemi. Dengan dukungan teknologi dan inovasi dari Shopee, kami harap acara ini dapat memberikan pengalaman belanja online yang menyenangkan bagi pecinta industri kreatif lokal di Indonesia, lewat berbagai promo dan aktivitas menarik yang tidak boleh dilewatkan,” ujar Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia, Daniel Minardi.

Â

Tag Terkait