Cara Unik Berdonasi, Lari 3K Tuk Sumbang Satu Kaos ke Yayasan

Oleh Endang Saputra pada 28 Mei 2019, 19:19 WIB

Bandung.merdeka.com - Enzoro mengajak warga Bandung untuk berdonasi dalam momen Ramadan ini. Caranya unik, hanya perlu lari sebanyak tiga kilo meter, pengunjung sudah bisa berdonasi satu kaos Enzoro.

Advertising and Promotion Enzoro, Lutfi mengatakan, acara bertajuk ‘Enzoro Berbagi’ itu merupakan acara amal yang semua hasilnya akan disalurkan kepada dua yayasan yakni Yayasan AmTrack Club dan Yayasan Martunas Athletic School.

"Enzoro berbagi ini difokuskan untuk memberikan baju kedua yayasan yang fokus membina anak-anak kurang mampu di olahraga atletik di semua cabang olaharaga," ujar Lutfi kepada Merdeka Bandung saat ditemui di 23 Paskal Shopping Centre, Jalan Pasirkaliki, Minggu (16/5).

Sistematikanya, lanjut dia, Enzoro memberi kesempatan untuk mereka yang ingin berdonasi dengan melakukan lari di atas treadmill sebanyak tiga kilometer. Usai berlari, mereka akan mendapat kaos yang di mana kaos tersebut tidak dibawa pulang melainkan disumbangkan kepada yayasan.

Bekerjasama dengan komunitas Fake Runners Bandung, sudah ada 100 orang yang berlari, dengan artian ada 100 kaos yang akan disumbangkan.

"Kegiatan yang kami selenggarakan selama tiga hari ini berhasil mengumpulkan 100 kaos untuk disumbangkan. Tak disangka ya ternyata responnya bagus. Nantinya akan kami sumbangkan ke yayasan yang ada di Pangalengan dan Medan," kata dia.

Ke depan, kegiatan ini diharapkan bisa menjadi agenda rutin yang tidak hanya diselenggarakan di Bandung saja. Namun, juga diharapkan bisa diselenggarakan diseluruh gerai Enzoro di Indonesia dengan durasi penyelenggaraan yang lebih panjang.

Tag Terkait