Susuri wilayah Jabar Selatan, begini gaya Emil tunggangi motor Royal Enfield

Oleh Endang Saputra pada 30 Juli 2018, 12:22 WIB

Bandung.merdeka.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menyusuri Jawa Barat wilayah selatan bareng bersama komunitas motor antik Bikers Brotherhood. Ridwan Kamil yang juga Gubernur Jawa Barat terpilih periode 2018-2023 menaiki motor dengan membonceng sang istri Atalia Praratya Kamil.

Pria yang akrab disapa Emil ini menyusuri Jabar Selatan, dengan mengambil rute Ciwidey, Rancabali, Naringgul dan berakhir di kawasan wisata Rancabuaya Kabupaten Garut.

Sebelum mengakhiri touring pendeknya di pesisir pantai Rancabuaya, Emil menyempatkan menyapa warga yang sedang mencuci sejadah masjid aliran sungai pada saat perjalanan.

Kemudian Emil berserta rombongan juga meninjau lokasi wisata Puncak Guha yang dikabarkan salah satu tempat favorit wisatawan yang berkunjung ke kawasan wisata Rancabuaya Kabupaten Garut.

Emil mengatakan, meninjau lokasi di Jawa Barat yang luas dengan berbagai kondisi jalan sangat cocok peninjauan dilakukan menggunakan sepeda motor, kata dia bahkan ada juga jalan yang tidak bisa dilalui oleh kendaraan roda empat.

"Kelebihan meninjau dengan sepeda motor ini kita bisa lihat secara langsung, kadang kalau pakai mobil suka ada yang tidak terlihat saat dilalui," ujar Emil, Minggu (29/7).

Lebih lanjut Emil menuturkan, jika meninjau kawasan wisata tidak secara langsung tidak akan terlihat pontesi tersembunyi yang lainnya. Lanjut Emil dari tinjauan ini dirinya akan membuat konsep pengembangan wisata seperti apa.

"Kegiatan seperti akan saya ulangi ke daerah Jawa Barat lainnya dengan kembali melibatkan komunitas motor lainnya," katanya.