Kantor Kalapas Sukamiskin Bandung digeledah KPK
Ilustrasi KPK
Bandung.merdeka.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan terhadap ruang Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Sukamiskin Bandung, Wahid Husen, Sabtu (21/7) dini hari. Dalam operasi senyap tersebut, Wahid Husen dikabarkan telah diamankan oleh KPK.
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Hendro Pandowo membenarkan adanya penggeledahan yang dilakukan oleh KPK di Ruang Kalapas dan kamar waga binaan.
"(Benar) oleh KPK. Kita Pengamanan saja," ujar Hendro lewat pesan singkat, Sabtu (21/7).
Menurut Hendro, penggeledahan dilakukan pada pukul 00.00 dinihari. Penggeledahan dilakukan selama 3 jam oleh KPK terhadap ruang kalapas dan warga binaan.
"Kurang lebih pukul 00.30 WIB (penggeledahan) kita back up Pam saja. Penggeledahan selesai pukul 03.00 WIB," katanya.
Dari informasi yang beredar, Tim KPK bersama petugas kepolisian Resor Kota Bandung tiba di Lapas Sukamiskin pada pukul 00.00 WIB. Tim KPK melakukan penggeledahan kamar WBP (Warga Binaan Permasyarakatan) atas nama Andri dan Fahmi Darmawangsa. Penggeledahan berlangsung sekitar 30 menit.
Setelah dilakukan penggeledahan dikamar WBP an andri dan fahmi, KPK menanyakan posisi kamar Fuad Amin dan Tb. Chaeri Wardana untuk dilakukan penggeledan, tetapi karena yang bersangkutan sedang sakit dan di rawat di RS luar Lapas, sehingga hanya dilakukan penyegelan terhadap kamar Fuad Amin dan Tb. Chaeri Wardana.
Penggeledahan dilanjutkan ke ruang kantor Bagian Perawatan dan ruang Kepala Lapas. Di situ dilakukan penyegelan terhadap filing kabinet yang berada di ruang perawatan dan penyegelan terhadap ruang kalapas.
Sekitar Pukul 01.30, Petugas KPK, Petugas Kepolisian Resor Kota Bandung, kepala Lapas (Wahid Husen), dan 2 orang WBP Fahmi Darmawangsa dan Andri keluar meninggalkan Lapas, dan belum diketahui dibawa ke mana.
Tag Terkait
LPDP Lakukan Transplantasi Karang dan Pemberdayaan Masyarakat
Novo Nordisk Indonesia Menerapkan Pendekatan Holistik
Kepengurusan IESPA 2021-2026 Baru Siap Dorong Jutaan Gamers Jawa Barat
SimpleDesa dari SVN di KBB Beri Kemudahan Bagi Kepala Desa
Segudang Manfaat Elok Terasa di Desa Wisata Stone Garden
Tahun Ini, Sertifikasi Gratis TKDN dari Kemenprin Telah Lampaui Target
Jelang KTT G20 2022, Sebuah Dialog Digelar Guna Membangun Kolaborasi
384 Pembalap Ramaikan Teras Caf 1st Series di Lembang
Karier.mu dan Kartu Prakerja Bantu Asah Kompetensi Diri
Donatur Loyal Rumah Zakat Bisa Dapat Happiness Card, Ini Keuntungannya