Crown Group lakukan ekspansi ke Indonesia dengan kucurkan dana investasi Rp 7 triliun

Oleh Endang Saputra pada 10 Juli 2018, 15:15 WIB

Bandung.merdeka.com - GM Strategic and Corporate Communication Indonesia Crown International Holdings Group Bagus Sukmana mengatakan, untuk pertama kalinya Crown Group melakukan ekspansi bisnis keluar negeri. Perusahaan properti yang berpusat di Australia itu menggelorkan dana investasinya senilai Rp 7 triliun.

"Untuk pertama kalinya kami melakukan investasi keluar negeri dan itu di ke Indonesia," ujar Bagus saat jumpa pers Crown Group di Luxton Hotel, Jalan Ir. H. Djuanda, Selasa (10/7).

Kata Bagus, proyek ekspansi ini dilakukan sebagai langkah untuk melebarkan sayap bisnis dari Crown Group yang sudah sangat ternama di negeri kangguru itu. Investasi itu ditandai dengan adanya proses kerjasama dengan PT Jaya Ancol untuk pembangunan hunian megah di area Ancol.

"Kami bekerjasama dengan PT Jaya Ancol untuk membuat ‘The First Luxury Waterfront Concept Living in Ancol’. Dengan luas tanah 4,7 hektar, dana investasi yang kami kuncurkan senilai Rp 7 triliun. Rencananya akan kami pasarnya akhir 2019 lalu," tuturnya.

Proses pemasaran yang terbilang cukup lama, kata Bagus memang sesuai dengan kebiasaan Crown Group yang tak mau membuat gedung asal jadi. Pihaknya ingin menyelesaikan segala macam perizinan dan hingga akhirnya dilakukan pemasaran tak ada kendala yang mengganjal.

"Kultur kami itu menyelesaikan segala perizinan, baru kami lakukan pemasaran. Jadi saat semuanya sudah selesai, kami akan tenang melakukan pemasarannya," katanya.

Tag Terkait