Relokasi PKL di Jalan Ahmad Yani terancam molor
Tempat relokasi PKL Jalan Ahmad Yani
Bandung.merdeka.com - Rencana Pemerintah Kota Bandung yang akan merelokasi pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Ahmad Yani ke Pasar Kosambil lantai dasar terancam molor. Relokasi yang semula akan dilakukan pertengahan Desember ini belum dilakukan karena tempat relokasi yang disediakan pemkot belum juga rampung.
Dirut PD Pasar Bermartabat Kota Bandung Ervan Maksum, mengatakan penyediaan tempat relokasi untuk PKL di Pasar Kosambi lantai dasar masih terus berproses. Tempat relokasi ditargetkan bakal rampung pada akhir Desember.
"Progres pengerjaan sejauh ini sudah 85 persen, siap penyediaan lokasinya. Paling sekarang baru mengaspal depan (lantai dasar). Yang aspal fungsinya untuk tempat PKL berjualan produk basah di pagi hari. Nah itu sekarang sedang diperbaiki. Untuk yang jualan kering buat di dalem, di bawah masjid," ujar Ervan kepada wartawan saat ditemui di Gedung KORPRI Kota Bandung, Jalan Turangga, Selasa (20/12).
Ervan mengungkapkan, tempat relokasi tersebur nantinya akan memiliki kapasitas lebih dari 100 lapak untuk para PKL. Pihaknya juga akan memberikan beragam sentuhan agar tempat relokasi ini nyaman untuk ditempati.
"Kami juga mengonsep tematik, melibatkan mural dan desain. Kami mendesain ada panggungnya. Sehingga nyaman juga buat nongkrong, untuk meningkatkan daya beli masyarakat," katanya
Ervan menargetkan, relokasi PKL Jalan Ahmad Yani paling lambat akan dilakukan akhir Desember. Dia pun optimis tempat relokasi untuk PKL ini akan tetap ramai didatangi pembeli.
"Kalau di dalam dibuat rapih dan menarik, tentu akan ramai. Orang akan buru-buru ke sana. Akhir bulan ini lah selesai," ujarnya.
Tag Terkait
LPDP Lakukan Transplantasi Karang dan Pemberdayaan Masyarakat
Novo Nordisk Indonesia Menerapkan Pendekatan Holistik
Kepengurusan IESPA 2021-2026 Baru Siap Dorong Jutaan Gamers Jawa Barat
SimpleDesa dari SVN di KBB Beri Kemudahan Bagi Kepala Desa
Segudang Manfaat Elok Terasa di Desa Wisata Stone Garden
Tahun Ini, Sertifikasi Gratis TKDN dari Kemenprin Telah Lampaui Target
Jelang KTT G20 2022, Sebuah Dialog Digelar Guna Membangun Kolaborasi
384 Pembalap Ramaikan Teras Caf 1st Series di Lembang
Karier.mu dan Kartu Prakerja Bantu Asah Kompetensi Diri
Donatur Loyal Rumah Zakat Bisa Dapat Happiness Card, Ini Keuntungannya