Produk Atom milik mahasiswa Bandung curi perhatian menteri BUMN
Atom
Bandung.merdeka.com - Salah satu prestasi membanggakan datang dari salah satu mahasiswa lulusan jurusan Manajemen Bisnis Teknologi Informasi, Fakultas Ekonomi Bisnis, Telkom University, Firlia Nastiti. Perempuan yang baru lulus pada Juni 2016 silam itu berhasil mencuri perhatian Menteri BUMN, Rinni Soemarno.
Firlia yang merupakan Chief Marketing Officer (CMO) startup CyberLabs berhasil mendapat kesempatan melakukan presentasi aplikasi untuk usaha kecil menengah (UKM) di hadapan Menteri BUMN itu pada rangkaian ulang tahun kementerian di Labuan Baju, NTT, Sabtu (29/10).
CMO mitra binaan Indigo ini menunjukkan produk unggulan aplikasi mobile online shopping UKM yakni Atom. Awal mula ketertarikan Rinni pada produk Atom kala Firlia mengikuti pameran Bandung ICT Expo pekan lalu di Telkom University. Kala itu ia mempresentasikan Atom di hadapan Direktur Utama Telkom, Alex Sinaga dan Menteri BUMN.
"Saya dan tim sudah menyiapkan bahan-bahan terkait pengembangan usaha kecil menengah (UKM) berbasis digital untuk presentasi di hadapan Bu Menteri. Atom menjadi produk yang ditampilkan dan ditonjolkan nanti karena layanan pembuatan mobile ini paling sejalan dengan visi dan sejumlah program dari kementerian tersebut khususnya dan Pemerintahan Jokowi umumnya," kata Firlia kepada Merdeka Bandung, Jumat (28/10).
Kehadiran Atom yang diawali saat dirinya berbisnis online shopping dan menyusun skripsi itu tak pernah disangka bisa mencuri perhatian menteri dan akhirnya ia diundang ke Labuan Bajo. Kata Firlia, dulu dirinya bisnis online dan susun skripsi dengan kesimpulan UKM di Indonesia itu butuh layanan digital.
"Mereka sangat perlu aplikasi mobile untuk memajukan bisnisnya namun terkendala akses dan biaya. Setelah bertemu dengan Cyberlabs sebagai klien pada mulanya, kemudian merasa menemukan rencana-nya," ujarnya.
Selain ke Labuan Bajo, sambung Firli, pada waktu hampir bersamaan timnya juga harus ke Jakarta bertemu Bank Mandiri dan sebuah operator seluler. Bank Mandiri berniat menyalurkan dana tanggung jawab sosial perusahaannya, sementara operator seluler berencana menjadikan mitra bagi layanan UKM mereka dengan menggunakan aplikasi Atom.
Tag Terkait
LPDP Lakukan Transplantasi Karang dan Pemberdayaan Masyarakat
Novo Nordisk Indonesia Menerapkan Pendekatan Holistik
Kepengurusan IESPA 2021-2026 Baru Siap Dorong Jutaan Gamers Jawa Barat
SimpleDesa dari SVN di KBB Beri Kemudahan Bagi Kepala Desa
Segudang Manfaat Elok Terasa di Desa Wisata Stone Garden
Tahun Ini, Sertifikasi Gratis TKDN dari Kemenprin Telah Lampaui Target
Jelang KTT G20 2022, Sebuah Dialog Digelar Guna Membangun Kolaborasi
384 Pembalap Ramaikan Teras Caf 1st Series di Lembang
Karier.mu dan Kartu Prakerja Bantu Asah Kompetensi Diri
Donatur Loyal Rumah Zakat Bisa Dapat Happiness Card, Ini Keuntungannya