Buat suami-istri, ini manfaat berciuman bagi kesehatan

Oleh Mohammad Taufik pada 03 Februari 2016, 10:55 WIB

Bandung.merdeka.com - Belum banyak yang tahu, berciuman dengan pasangan, baik suami atau istri ternyata memiliki manfaat besar buat kesehatan. Selain bisa memperkuat ikatan cintan dan kasih sayang, berciuman juga membuat hubungan suami-istri menjadi kian mesra.

Berikut ini manfaat berciuman bagi kesehatan seperti dilansir dari berbagai sumber:

Menurunkan stres

Dikutip dari www.Everydayhealth.com, berciuman ternyata bisa menurunkan hormon stres, kortisol, dan meningkatkan hormon cinta, oksitosin. Setelah berciuman Anda akan merasa santai dan tekanan dalam diri juga mereda.

Membuat bahagia

Ketika stres menurun, setelah berciuman orang cenderung lebih berbahagia. Ini karena ciuman bisa meningkatkan produksi hormon bahagia, yaitu endorfin. Berdasarkan Women's health, ciuman juga bisa menguatkan hubungan dengan pasangan.

Mencegah gigi berlubang

Berdasarkan CNN, pertukaran air ludah saat berciuman dengan pasangan akan membantu menghilangkan plak dan mencegah gigi berlubang. Tapi tentu saja, kesehatan gigi tak bisa dijaga hanya dengan berciuman.

Meningkatkan kekebalan tubuh

Ketika berciuman, orang akan bertukar kuman. Ini membuat tubuh memproduksi antibodi untuk melawan sakit. Akhirnya tubuh akan menjadi lebih kebal terhadap kuman dan penyakit.

Membantu menurunkan berat badan

Berciuman bisa mempercepat detak jantung dan meningkatkan metabolisme. Selain itu, ciuman yang menurunkan hormon stres juga mencegah Anda makan berlebihan. Namun tentu saja untuk menurunkan berat badan juga harus dibarengi dengan diet dan gaya hidup yang sehat.

Tag Terkait