Sensasi Hangat Jahe Dan Kopi Berkolaborasi Dalam Segelas Afternoon Booster
Afternoon Booster
Bandung.merdeka.com - Kopi yang dikolaborasikan dengan susu, tentu sudah menjadi hal yang biasa. Nah, apakah pernah Anda menjajal uniknya kolaborasi kopi dengan soda jahe? Bila belum, tentunya harus mencoba Afternoon Booster dari Upnormal. Ini adalah salah satu varian menu baru yang unik dan segar.
Media Relations CRP, Jelita Pramesti mengatakan, Afternoon Booster ini mampu menjadi penyemangat dikala hati gundah. Soalnya, dengan meneguk segelas Afternoon Booster ini anda akan mendapatkan kesegaran dari minuman kopi dengan campuran soda jahe.
"Afternoon Booster ini adalah segelas minuman kopi dengan espresso yang dicamput soda jahe. Sensasi hangat jahe nan menggelitik lidah dipertemukan dengan espresso harum ini jadi sesuatu yang baru tentunya," ujar Jelita kepada Merdeka Bandung saat ditemui di Upnormal Coffee Roasters, Jalan Cihampelas, Selasa (15/1).
Segelas Afternoon Booster ini dibanderol dengan harga Rp 25.545. Minuman ini, kata Jelita, hanya bisa disuguhkan dalam keadaan dingin saja. Jadinya sangat cocok bisa diteguk kala mentari tengah terik menyengat.
Sementara itu, tak hanya Afternoon Booster saja yang menjadi menu anyar dari Upnormal. Ada pula olahan kopi lainnya yang unik dan menyegarkan, yakni Shakerato.
Seperti namanya, menu kopi Upnormal yang satu ini merupakan campuran double shot espresso, gula palem yang dikocok menggunakan es batu. Hanya dengan merogoh kocek Rp 25.545, konsumen sudah dapat menikmati kuatnya rasa kopi dingin dengan aksen manis yang pas.
"Ini juga sama hanya bisa disajikan dingin saja soalnya kami shake dengan es batu. Sensasi rasa double shot espresso dan gula palem ini sayang bila dilewatkan," katanya.
Tag Terkait
Pasar Dikuasai Produk Impor, Kopi Liquer Lokal Siap Masuk Pasar Nasional
Kolaborasi Unik, Daging Kelapa Kopyor Dalam Segelas Kopi di Kopi Yor
Kopi Puntang Asal Kabupaten Bandung Juara 1 Indonesia Cupping Kontes 2019
Kontes Kopi Specialty Indonesia Kembali Digelar, Ini Syaratnya
WKCK, Tempat Ngopi Anyar di Bilangan Antapani Bandung yang Nyaman
Rasakan Sensasi Harumnya Bunga Sakura Dalam Segelas Kopi Di Jcoccino Sakura
Sensasi Hangat Jahe Dan Kopi Berkolaborasi Dalam Segelas Afternoon Booster
Promo Di O’Rock The Eatery and Coffee Minum Kopi Rp 30 Ribu Sepuasnya
Banyak Digemari di Negaranya, Warga Korea Selatan Ingin Belajar Olah Kopi di Bandung
Kawan Kopi, Tempat Ngopi Mungil di Jalan Imam Bonjol Bandung Paling Nyaman