Olahan kepiting ala Chef Epi yang beda dan super lezat
kepiting ala Chef Epi
Bandung.merdeka.com - Kamu pecinta makanan laut? Artinya, kamu wajib banget coba berbagai olahan kepiting yang diracik oleh Chef Epi. Kepiting racikannya beda, dijamin jarang kamu temui diberbagai restoran penyuguh hidangan laut di Tanah Air. Soalnya, Chef Epi mengaku bahwa sederet menu buatannya ini terinspirasi dari berbagai olahan kepiting yang ia temui diberbagai belahan dunia.
Tempat makan Chef Epi hadir di area Hotel Sheo, Jalan Ciumbuleuit. Tempatnya sederhana, namun menunya tentu wajib dicoba. Semua menu yang diracik tanpa menggunakan msg. Untuk bahan baku kepitingnyapun ia datangkan langsung Papua. Kepiting Papua ini, kata Chef Epi, berbeda dengan kepiting lainnya. Porsi dagingnya banyak dan manis.
"Kepitingnya hidup-hidup saya datangkan langsung dari Papua, bobotnya 500 gram untuk setiap ekornya. Kepiting Papua Timika ini dagingnya pepel, rasanya juga manis. Untuk setiap porsi kepiting yang saya suguhkan biasanya dua ekor atau sekitar satu kilogram," ujar Chef Epi kepada Merdeka Bandung saat ditemui di restorannya di Jalan Ciumbuleuit, Selasa (23/10).
Beberapa menu yang disuguhkan di antaranya adalah Bacang Crab, Butter Crab, dan Spagheti Crab. Salah satu menu yang tentunya wajib dijajal disini adalah Butter Crab. Ini adalah menu yang dijiplak Chef Epi dari sebuah restoran Vietnam di San Francisco. Seporsi kepiting dimasak dengan bumbu rahasia dan disuguhkan dengan garlic noodle atau mantau.
"Untuk Butter Crab ini saya gunakan Italian Herbs dan bawang putih. Untuk bumbu sih saya siram saja ke kepitingnya karena kepiting ini hanya dikukus saja. Menunya ini nembak dari San Francisco. Di sana ada sebuah restoran Vietnam dan enak banget menu kepitingnya makanya saya buat di sini," papar dia.
Soal harga, kepiting di sini dibanderol dengan harga Rp 36 ribu hingga 42 ribu perons. Setiap porsi menu yang ditawarkan terbilang besar dan pas bila disantap bersama keluarga ataupun berdua dengan kekasih. Mencicip kepiting di sini, kamu dijamin akan dibuat ketagihan karena rasanya yang super lezat.
Tag Terkait
Bungasari dan Chef Achen Kembali Mencari Para Chef Rumahan
Chef Devina Berbagi Resep Beragam Menu Bernutrisi dengan Oat
Uni Eropa Perkenalkan Beragam Makanan dan Minuman Khas di Indonesia
Nikmati Lezatnya Beragam Sajian Khas Jepang di Okinawa Sushi
Food Vlogger Magdalena Konsisten Bantu UMKM Terdampak Covid-19
Kue Kering Bajigur dan Bandrek, Tawarkan Sensasi Unik dari Gigitan Pertama
Tempat Bergaya Kekinian, Rumah None Jadikan Kebab dan Dimsum Menu Unggulan
Unik, Kompetisi Memasak Menantu dan Mertua Siap Digelar di Bandung
Sushi Unik Paduan Jepang & Sunda, Ada Sushi Lotek Sampai Ikan Asin
Yuk, Cicip Ragam Menu Sehat dan Jamu di Loko Coffee Shop Bandung