Pemkot Bandung Bakal Tindak Tegas PKL Yang Jualan di Sembarang Tempat

Oleh Endang Saputra pada 28 Desember 2018, 07:26 WIB

Bandung.merdeka.com - Menjelang Tahun Baru 2019 Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung bakal menindak tegas para Pedagang Kaki Lima (PKL) nakal yang menjajakan dagangan di sembarang tempat.

Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengatakan, pihaknya telah mengimbau kepada seluruh aparat kewilayahan untuk bisa mengatasi maraknya PKL menjelang pergantian tahun ini. Pihaknya pun berharap bila para aparat mampu melakukan komunikasi dengan baik bersama para PKL.

"Saya perintahkan semua aparat kewilayahan untuk bisa mengatasi ini, melakukan komunikasi dengan para PKL yang berdagang tidak di zona-zona seharusnya. Jadi mudah-mudahan himbauan ini bisa dilaksankan dengan warga masyarakat," ujar Yana kepada Merdeka Bandung, Kamis (27/12).

Yana menuturkan, pihaknya siap menindak tegas bagi para PKL yang berbuat nakal dengan menjajakan dagangan disembarang tempat.

"Kalau PKL dia jualannya di jalan raya itu di trotoar tentunya ganggu hak orang lain untuk berjalan. Makanya akan ada penindakan. Nanti aparat kewilayahan yang saya harap bisa bersama-sama menindak tegas para PKL ini," katanya.