Tak hanya kue, Ayu Ting Ting juga jual nasi uduk di Cibaduyut

user
Muhammad Hasits 20 Maret 2018, 12:17 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Hadir lagi salah satu selebritis Tanah Air yang membuka bisnis kue nya di Kota Kembang, yakni Ayu Ting Ting. Bedanya, penyanyi dangdut itu tak hanya menjual kue bolu. Namun juga nasi uduk bertitle 'Uduk Den Ayu'.

Bertempat di Jalan Indrayasa, kawasan Cibaduyut, ibu satu anak ini meresmikan bisnis 'Kuenya Ayu', Minggu (18/3). Hadir menggunakan atasan mini berwarna putih, celana jeans, serta rambut yang dibiarkan terurai, wanita berkulit putih ini langsung mencuri perhatian.

Toko kue yang merupakan cabangnya ke 21 ini langsung diserbu pembeli. Inilah yang membuat pelantun tembang 'Sambalado' itu optimis bisa memiliki cabang toko kuenya diberbagai kota di Tanah Air.

"Bandung sebenarnya sudah duluan buka di Jatinangor, tapi grand launching-nya di Cibaduyut sini. Targetnya pengen seluruh Indonesia ada toko 'Kuenya Ayu' ini ya," ujar Ayu kepada Merdeka Bandung, Minggu (18/3).

Perihal 'Uduk Den Ayu', kata dia, Bandung menjadi toko kedua yang hadir dengan dua varian makanan menjadi satu. Divmana hanya ada dua toko kuenya yang juga menjadi lahan menjual nasi uduknya itu.

"Kalau store yang ada nasi uduknya juga cuma baru dua, di sini sama Semarang. Store yang lain cuma kue saja. Kalau nasi uduk ini ya kita lihat tempat mana yang ramai, di sini bagus sih makanya kita jual juga nasi uduk," jelas dia.

Ditanya perihal jumlah target untuk membuka toko kue hingga akhir tahun ini, Ayu justru mengaku tak punya target. Kata dia, ia menjalani bisnisnya ini seperti air mengalir. Tanpa ada rencana yang muluk.

"Saya sih jalani saja, enggak punya target. Kalau ternyata tanggapan bagus, ya kita buka toko kue ini di semua tempat. Sejauh ini sih semuanya ramai ya alhamdulillah," tuturnya.

Bicara soal harga, beragam 'Kuenya Ayu' dibanderol dengan harga mulai dari Rp 29 ribu hingga Rp 40 ribu, sedangkan 'Uduk Den Ayu' dibanderol mulai dari Rp 2 ribu hingga Rp 7 ribu.

Kredit

Bagikan