Infominang.id Sampaikan Berbagai Informasi Terpercaya Sekitar Sumatera Barat

user
Endang Saputra 31 Oktober 2021, 14:10 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Banyaknya informasi yang beredar di masyarakat lewat internet memang menjadi dilema tersendiri. Masyarakat mendapatkan kemudahan dalam mencari informasi lewat internet. Di sisi lain, banyaknya informasi hoaxs yang meresahkan masyarakat juga dapat beredar dengan luas dalam hitungan detik.

Oleh karena itu, masyarakat harus sadar pentingnya memperoleh informasi dari sumber-sumber terpercaya.

Hendro Mardika selaku founder dari infominang.id merasa kehadiran media yang berisi informasi akurat dan terpercaya sangatlah penting. Oleh karena itu infominang.id berusaha menghadirkan akun informasi terpercaya di Sumatera Barat.

Akun Instagram @infominang.id berisi peristiwa dan kejadian seperti bencana alam, kejahatan hingga kemacetan lalu lintas di Sumatera Barat. Informasi yang dihimpun infominang.id dapat dipercaya karena didapatkan dari narasumber yang berada di lokasi langsung.

"Sangat penting, apalagi kami mendapatkan narasumber-narasumber yang berada langsung di lokasi peristiwa. Penyampaian berita juga terasa cepat dan bisa sebarkan secara luas. Followers kami juga berkontribusi besar dalam penyampaian berita yang sedang terjadi di daerahnya masing-masing ," kata Hendro Mardika dalam keterangan tertulisnya.

Hendro menambahkan, infominang.id selalu berusaha mengupdate informasi terkini di Sumatera Barat, termasuk informasi seputar lalu lintas seperti jalan rusak atau ditutup. Informasi ini tentu saja berguna bagi pengendara yang akan melewati jalur tersebut. Dengan mengetahui jalan rusak atau ditutup, pengendara dapat mencari jalan alternatif yang lebih lancar untuk menghindari kemacetan sehingga sampai tujuan tepat waktu.

"Kami juga mengupdate berita mengenai kemacetan lalu lintas yang terjadi akibat rusaknya jalan atau jalan ditutup, bisa karena longsor yang menutupi sebagian bahu jalan sehingga tidak dapat dilalui untuk sementara waktu. Pengguna jalan yang akan melewati jalan tersebut kan akhirnya bisa mencari jalan alternatif lain," terang Hendro.

Informasi yang dipublikasikan infominang.id juga dapat membuat pihak-pihak yang berwewenang dapat segera menangani peristiwa yang terjadi. Misalnya banjir yang melanda Sumatera Barat beberapa waktu lalu. Lewat infominang .id dapat diketahui seberapa banyak wilayah yang terdampak banjir. Penanganan dan bantuan yang diberikan di wilayah tersebut.

Sehingga masyarakat yang mempunyai saudara di wilayah tersebut dapat mengupdate informasi terbaru. Sebagai akun yang memberikan informasi di Sumatera Barat, infominang.id termasuk dalam keluarga besar PT Fokus Edukasi Indonesia. PT Fokus Edukasi Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pendidikan dan menaungi beberapa startup edukasi di Indonesia. PT Fokus Edukasi sendiri diresmikan pada tanggal 30 Juni 2020 lalu. Dengan naungan yang jelas, masyarakat diharapkan tidak perlu khawatir dengan informasi yang beredar dalam akun infominang.id.

Kredit

Bagikan