Alumni Teknik Perminyakan ITB Angkatan 1970 Gelar Fun Walk

user
Endang Saputra 23 Januari 2020, 15:16 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Alumni Teknik Perminyakan (TM70) Institut Teknologi Bandung (ITB) menggelar acara bertajuk ‘5K Campus Fun Walk’. Acara ini digelar dalam rangka memperingati 50 tahun Teknik Perminyakan ITB angkatan 1970 (TM70) dan 100 tahun ITB.

Alumni TM70 bekerja sama dengan Yayasan Patra Ganesha 10 dan Program Studi Teknik Perminyakan ITB dalam menyelenggarakan acara ini. Kegiatan tersebut akan diadakan pada hari Minggu (2/2) mendatang di area kampus ITB.

Perayaan ini akan menampilkan acara utama fun walk sepanjang lima kilometer dengan mengambil rute di dalam kampus ITB. Peserta dapat menikmati udara pagi yang segar dalam rindangnya area kampus serta hiburan yang disiapkan oleh panitia di sepanjang rute fun walk.

Kegiatan photo challenge dan juga pengundian door prize dengan total hadiah senilai puluhan juta rupiah juga melengkapi kemeriahan acara. Seusai acara fun walk, pengunjung dapat menikmati jajanan kuliner dan dihibur serangkaian acara, yaitu senam bersama, live band, pengundian door prize.

Mantan Menteri ESDM dan Menteri Pertahanan yang adalah seorang alumni Teknik Perminyakan ITB angkatan 1970, Purnomo Yusgiantoro mengatakan, acara Fun Walk hari ini diselenggarakan alumni dan mahasiswa Teknik Perminyakan ITB dalam rangka memperingati 50 tahun Teknik Perminyakan ITB angkatan 1970 dan 100 Tahun ITB sebagai Pendidikan Tinggi Teknik Indonesia.

"Kebersamaan dan silaturahim perlu terus dijalin selama hayat masih dikandung badan," kata Purnomo dari siaran berita diterima Merdeka Bandung.

Perayaan ini dibuat dengan turut mengundang partisipasi masyarakat umum sebagai bentuk nyata dari solidaritas para alumni dan guna mempererat tali silaturahmi antar alumni dan juga antara ITB dengan masyarakat Bandung. Acara 5K Campus Fun Walk terbuka untuk umum dan segala umur.

Kredit

Bagikan