Pameran Bursa Kerja di Universitas Widyatama Sukses Sabet Rekor Muri

user
Endang Saputra 26 Juli 2019, 15:51 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Hajatan pameran bursa kerja atau job fair yang diselenggarakan oleh Universitas Widyatama atau Utama sukses meraih rekor Museum Rekor Indonesia (MURI).

Rekor yang sukses dipecahkan Utama adalah Rekor Muri Gelar Job Fair Terlama 46 Jam Nonstop.

Kegiatan pameran bursa kerja hadir dalam rangka ulang tahun yayasan Widyatama yang ke 46 tahun.

Rektor Univesitas Widyatama Islahuzzaman mengatakan, kegiatan pameran bursa kerja ini mencatatkan sejarah baru dalam pameran bursan kerja selama 46 jam tanpa henti.

"Bertepatan dengan ulang tahun yayasan Widyatama, rekor Muri tercatat untuk pameran bursa kerja selama 46 jam nonstop," ujar Islahuzzaman kepada Merdeka Bandung.

Acara pameran digelar dari Rabu 24 Juli mulai 18.00 sampai dengan Jumat 26 Juli 2019 pukul 16.00 ini di ikuti sekitar 40 perusahaan lokal dan multinasional.

"Dalam kegiatan ini juga kami memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk mengikuti seminar teknik melamar kerja dan test toefl secara gratis," jelasnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, acara ini diikuti sekitar 40 institusi, tiga diantaranya dari perguruan tinggi. Acara semacam ini merupakan salah satu bentuk dari akuntabilitas Universitas Widyatama terhadap masyarakat yang mengantarkan para lulusannya untuk dapat mampu bersaing.

Sementara itu Ketua Yayasan Widyatama Obsatar Sinaga menuturkan, Job fair ini sudah diadakan dari tahun 2005 dan sudah berjalan 14 tahun yang bekerjasama dengan dari 40 perusahaan.

"Selain itu kampus kami juga sudah mempunyai Lembaga Sertifikasi Profesi langsung dari Kementrian Tenaga Kerja, dan program ini yang menjadi acuan kami,"katanya.

Kredit

Bagikan