Polrestabes Bandung tangkap kurir sabu senilai Rp 800 juta


Bandung.merdeka.com - Jajaran Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polrestabes Bandung menangkap seorang pemuda berinisial ARW (24) yang diduga menjadi kurir narkorba. ARW ditangkap polisi saat akan mengedarkan sabu-sabu pada Kamis (28/12) lalu.
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Hndro Pandowo mengatakan, pihaknya mengamankan barang bukti dari tangan pelaku yakni berupa dua ons sabu-sabu. "Ini jika di rupiahkan nilainya mencapai Rp 800 juta," ujar Hendro kepada wartawan di Mapolrestabes, Jalan Jawa, Rabu (3/1).
Hendro mengungkapkan, awal mula penangkapan pelaku bermula dari laporan masyarakat. Mengetahui target pelaku, jajaran Satres Narkoba yang dipimpin Kasat Narkoba AKBP Haryo Tejo langsung bergerak memancing pelaku dengan berpura-pura memesan barang haram tersebut.
"Anggota membuat janji di kawasan Surapati dan langsung membekuk pelaku tanpa perlawanan," katanya.
Setelah pelaku ditangkap, polisi kemudian melakukan penggeledahan. Pengggeledahan kemudian dilakukan di rumah pelaku. Dari rumah pelaku, polisi menemukan barang bukti sabu-sabu.
Dari penelusuran kepolisian, diketahui jika barang haram tersebut didapat dari seorang bandar bernisial DS. Polisi kini sedang memburu DS.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, ARW harus mendekam di balik jeruji besi. Polisi menjeratnya dengan Pasal 112 ayat 2 tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman di atas 5 tahun.
BERITA TERKAIT
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
5 Poin Rekomendasi Kebijakan Siap Diusulkan T20 dalam Forum G20
Alami Pengapuran Sendi Lutut? Coba Minum Susu Nutrisi
Perawatan Kulit Kian Diminati, BeautieSS Resmikan Satu Klinik Baru
Aswita Dewi Ingin Batik jadi Pakaian Kekinian
Amazit T-Rex 2 Jadi Jam Tangan Pintar Bagi Para Petualang
Aplikasi Jantungku Jadi Solusi Layanan Kesehatan Jantung, Ini 6 Fitur Unggulannya
Jejak Kopda Muslimin Sebelum Ditemukan Tewas di Rumah Orang Tua
Gleaneagles Hospital Punya Inovasi Teknologi Baru Bernama Gamma Knife
Kerry Indonesia Kembali Meraih Penghargaan HR Asia Awards 2022
Gandeng Aurel Hermansyah, CKL.LOOKS Akan Rilis Produk Eksklusif
Dukungan Orangtua Dalam Tumbuh Kembang Anak di Masa Transisi Pasca Pandemi
Tidak Pelit Ilmu, Hendra Hidayat Dikenal Sebagai Pionir Implan Gigi di Indonesia
Linde Indonesia Akan Pasok Gas Industri dengan Kemurnian Tinggi ke PT Freeport
KORIKA Gelar Webinar Kecerdasan Artifisial (AI) Bidang Kesehatan
Garmin Run Club Menjadi Wadah Bagi Para Pecinta Olahraga Lari
Jam Tangan Pintar yang Bisa Jadi Pilihan Para Pelari Karena Fitur Canggihnya
Alasan Mengapa Reinvestment Keuntungan Sangat Krusial Bagi Bisnis
EdenFarm Berbagi Hewan Kurban dengan Komunitas Tani di Sekitar ECF
Trademark Market Hadir Lagi, Kini Tenantnya Lebih Banyak