Merasakan sensasi baru berpetualang di tengah Kota Bandung

user
Mohammad Taufik 26 Desember 2017, 13:05 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Kegiatan berpetualang pada umumnya dilakukan di alam terbuka. Kegiatan tersebut lazimnya dilakukan seperti di gunung, hutan ataupun sungai. Namun apa jadinya jika kegiatan tersebut dilakukan di tengah kota?

Setelah sukses menggelar acara Thrill Of Life dan Galunggung Aero Camp di Tasik beberapa bulan lalu, Super Adventure kembali hadir. Kali ini acaranya menggelar I Dare Canquer the City, sebuah acara yang menawarkan sensasi baru berpetualang di kota melalui tantangan-tantangan yang dikemas secara ringan dan menarik.

Keseruan dan kehebohan rangkaian acara I Dare Canquer the City ini dibagi menjadi tiga rangkaian kegiatan besar yaitu I Dare to Race, I Dare to Run dan I Dare to Land.

I Dare to Race merupakan aktivitas yang diikuti secara berkelompok. Setiap kelompoknya terdiri dari 5 orang dan mengikuti sharing session atau pengarahan di Siliwangi Food Market. I Dare to Race menghadirkan narasumber yang akan berbagi cerita dan tips menarik seputar 'adventure lifestyle'.

Setelah sharing session, setiap kelompok akan berkeliling kota dan melewati 5 Pos. Pos 1 berada di Universitas Perjuangan, Pos 2 Taman Makam Pahlawan, Pos 3 Centre Point, Pos 4 Hotel Crown dan Pos 5 Tarumanagara Food Fighter. Di setiap pos terdapat misi yang harus diselesaikan oleh peserta untuk bisa melanjutkan misi selanjutnya.

Dibutuhkan ketangkasan, kecerdasan, kekuatan, dan kerja sama tim yang kompak. Bukan hanya pengalaman baru dan momen tak terlupakan bersama teman-teman terdekat, ada hadiah menarik bagi berupa liburan ke Bromo untuk seluruh anggota kelompok yang memperoleh nilai tertinggi dalam menyelesaikan seluruh misi I Dare to Race.

Sementara untuk acara I Dare to run adalah kegiatan City Fun Run yang diikuti oleh perorangan. Seluruh peserta memulai start dari Mayasari Plaza. Kemudian peserta akan mengelilingi kota dengan rute yang telah ditentukan. Telah disiapkan berbagai tantangan yang harus dilalui oleh para peserta, salah satunya adalah tantangan melewati serbuan zombie yang menegangkan.

Memasuki malam hari, peserta akan disuguhi dengan Night Neon Run, sensasi berlari di malam hari dengan aksesoris bercahaya. I Dare to Run ditutup dengan kembalinya para peserta ke Mayasari Plaza. Kegiatan ini menguji ketangkasan diri secara per orangan, dan tentunya ajang mencari teman baru. Selain itu, setiap peserta juga berkesempatan untuk memenangkan door prize dengn total puluhan juta rupiah.

Selain itu, I Dare to Land juga menjadi sebuah tantangan terakhir yang harus dilewati oleh para peserta yang telah melaksanakan I Dare to race dan I Dare to Run. Suasana penuh tantangan yang menarik ini bisa dirasakan mulai dari melewati jalur Wall Climbing dan Labyrinth Wall untuk memasuki area I Dare to Land.

Selain itu, akan ada wahana menarik seperti Swing Rope Virtual Reality Games, Magic Box, Photo Booth, ditambah dengan kehadiran Coffee Lounge yang siap menemani semua pengunjung hingga akhir acara. Suasana semakin meriah dengan hiburan musik dari band lokal Tasikmalaya seperti The Little Lizard, Super Charger dan juga Hai Ini Musik Kita. Acara ini juga menampilkan bintang tamu band Rocket Rockers asal Bandung.

Perwakilan dari Super Adventure, Diki Dwi Saptono, mengatakan, bahwa Tasikmalaya menjadi kota kedua diselenggarakannya acara I Dare Conquer the City bersamaan dengan Sumedang pada 22-23 Desember. Sebelumnya, kegiatan serupa telah sukses digelar di Garut pada pertengahan Desember lalu.

"Kami gembira melihat antusiasme warga terhadap acara yang baru pertama kali berlangsung di kota terbesar di kawasan Priangan Timur ini," ujar Diki di sela acara.

Diki mengatakan, diadakannya acara ini bertujuan untuk menjaring potensi-potensi anak muda. Menurutnya, kegiatan ini diikuti dari berbagai komunitas seperti dari seperti street runner, band-band, pecinta alam, dan lainnya.

"Acara ini akan memberikan pengalaman baru dalam berpetualangan, momen berharga bersama teman-teman dan juga sebagai ajang mencari teman baru," katanya.

Hingga pengumuman pemenang, tiket Trip berhasil diraih oleh kelompok 5 yang beranggotakan Ridwan Abbas Hasan, Acep, Andi, Ilham Maryanto, M. D. Pratama.

Ridwan salah satu peserta asal NTT sekaligus ketua kelompok 5 mengaku sangat senang karena telah berhasil memenangkan kompetisi I Dare to Race. "Kemenangan yang kita raih berdasarkan semangat dan keyakinan, karena kerja itu tidak hanya kerja keras namun juga kerja cerdas, tidak hanya kerjasama tapi sama-sama kerja," katanya menegaskan.

Kredit

Bagikan