Perluas Sayap Bisnis, Atalian Indonesia Gandeng Lazada Logistics
Atalian Indonesia Gandeng Lazada
Bandung.merdeka.com - Guna mempermudah penyimpanan dan pengiriman peralatan serta perlengkapan logistik ke semua kantor cabang, Atalian Global Services Indonesia menggandeng Lazada Logistics Indonesia yang merupakan perusahaan afiliasi dari Lazada Indonesia.
Kerjasama manajemen logistik terintegrasi ini akan memberikan Atalian Indonesia diharap dapat mendorong kelancaran proses bisnis.
Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) ditandatangani oleh Philippe Auberger, CLO of Lazada Logistics Indonesia, dan Jeffry Johary, CEO of ATALIAN Indonesia. Kerja sama ini akan mendukung produktivitas yang lebih baik di Indonesia, dengan potensi perluasan cakupan ke Asia Tenggara.
Chief Executive Officer of ATALIAN Global Services Indonesia, Yohanes Jeffry Johary, mengatakan, pihaknya percaya bahwa Lazada Logistics akan memberikan solusi distribusi yang tepat untuk
"Kami sangat antusias dengan kerja sama ini dan kami yakin akan dapat mendukung pertumbuhan dan perluasan bisnis kami lebih jauh lagi,â kata Yohanes dari berita tertulis diterima Merdeka Bandung.
Sementara itu, Chief Logistics Officer, Lazada Logistics Indonesia, Philippe Auberger mengatakan, Atalian Indonesia telah menjadi mitra strategis sejak 2018.
"Kami sangat antusias untuk mendukung perluasan bisnis mereka melalui optimalisasi infrastruktur logistik kami. Melalui layanan multi-channel logistics (MCL), Lazada Logistics akan menyediakan teknologi dan sistem yang terintegrasi dan menyeluruh kepada ATALIAN Indonesia dan mitra bisnis kami yang lainnya," jelas dia.
"Kami berharap solusi yang kami berikan akan dapat membantu bisnis untuk bertumbuh serta dapat berkontribusi secara signifikan bagi pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia," sambungnya.
Â
Â
Tag Terkait
5 Poin Rekomendasi Kebijakan Siap Diusulkan T20 dalam Forum G20
Perawatan Kulit Kian Diminati, BeautieSS Resmikan Satu Klinik Baru
Aswita Dewi Ingin Batik jadi Pakaian Kekinian
Amazit T-Rex 2 Jadi Jam Tangan Pintar Bagi Para Petualang
Kerry Indonesia Kembali Meraih Penghargaan HR Asia Awards 2022
Gandeng Aurel Hermansyah, CKL.LOOKS Akan Rilis Produk Eksklusif
Linde Indonesia Akan Pasok Gas Industri dengan Kemurnian Tinggi ke PT Freeport
Alasan Mengapa Reinvestment Keuntungan Sangat Krusial Bagi Bisnis
Trademark Market Hadir Lagi, Kini Tenantnya Lebih Banyak
Manfaat Jam Tangan Pintar Bagi Atlet Panjat Tebing Aries Susanti Rahayu saat Latihan