Wagub Jabar susun langkah untuk tingkatkan profesionalisme BUMD

Oleh Endang Saputra pada 09 Oktober 2018, 18:26 WIB

Bandung.merdeka.com - Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum tengah konsen meningkatkan kualitas Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Uu merangkum berbagai langkah guna menyehatkan BUMD yang kini sudah menjadi kewenangannya.

Kata Uu, langkah-langkah yang disusunnya ini guna meningkatkan kapasitas serta profesionalisme BUMD milik Pemprov Jabar. Tujuannya, tentu agar BUMD perbankan baik non perbankan bisa menggenjot performa.

"Tentu saja tujuannya baik, bisa meningkatkan PAD melalui inovasi dan kolaborasi berbagai stakeholder. Ada serangkaian langkah yang telah saya rangkum,"ujar Uu kepada Merdeka Bandung, Selasa (9/10).

Upaya untuk meningkatkan kapasitas dan profesionalisme BUMD ini, yang pertama akan dilakukan adalah evaluasi. Menurut Uu, hal ini sangat penting mengingat evalusi menjadi salah satu modal untuk memulai langkahnya.

"Lewat proses awal ini kami akan bentuk Tim Penataan BUMD yang diisi oleh kalangan professional dan non partisan. Mereka yang masuk tim ini harus bebas dari kepentingan baik kelompok maupun perorangan," jelasnya.

Uu memaparkan, tim ini nantinya akan bertugas untuk melakukan pengumpulan data, juga mengevaluasi hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) beberapa tahun terakhir. Ia memastikan kinerja tim hanya dibatasi dengan memberikan rekomendasi pada pihaknya dalam pengemasan informasi dan aspek hukum hasil telaahan tim.

Kemudian, ia akan melakukan penyusunan rencana bisnis dan recovery. Dalam langkah yang dilakukannya ini, ia akan memastikan langkah ini akan diserahkan pada konsultan bisnis dan tim pakar investasi yang memiliki kapabilitas.

Langkah yang diambil Uu ini rupanya mendapat tanggapan positif dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Kata pria yang akrab disapa Emil itu, ia menyerahkan pengawasan BUMD sepenuhnya kepada Uu.

"Untuk setahun ini saya titip BUMD kepada Wagub dulu," katanya.