Pemkot Bandung Ingin Produk UMKM Bisa Ekspansi ke Kota-Kota di Indonesia

user
Endang Saputra 13 November 2018, 16:20 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Pemkot Bandung berencana membuka toko Little Bandung di kota-kota besar di Indonesia. Program ini digagas untuk membantu pemasaran terhadap produk-produk UMKM lokal ke luar Kota Bandung

Kepala Bidang UMKM Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah (KUKM) A. Guntara mengatakan, pada awal November lalu, pihaknya telah membuka toko Little Bandung di Makassar. Di sana, toko Little Bandung mendapatkan sambutan yang cukup baik.

"Saat pembukaan di Makassar itu, produk Kota Bandung habis dalam waktu dua hari saja. Makanya kita cari wilayah-wilayah khususnya kota besar yang potensi pasarnya cukup tinggi," ujar Guntara kepada wartawan di Taman Sejarah, Jalan Aceh, Selasa (13/11).

Guntara mengaku, pihaknya sedang mengkaji wilayah-wilayah yang akan menjadi tempat ekspansi untuk toko Little Bandung. Sejumlah kota yang dilirik diantaranya Bali, Manado, dan Medan. Kota-kota tersebut dipilih karena merupakan pusat bisnis dan menjadi tujuan destinasi wisata.

"Masyarakatnya juga tergolong konsumtif. Seperti Makassar yang merupakan pusat bisnis. Kalau diklat-diklat dari Papua, Kalimantan, banyak kesitu. Dan banyak juga pengusaha sukses yang bisa kita arahkan untuk bussiness to bussiness," kata dia.

Guntara menyebut jenis produk yang dijual di toko Little Bandung seperti produk fesyen serta produk kuliner. Pihaknya pun melukan kurasi terlebih dahulu bagi UMKM yang akan menjual produknya di toko Little Bandung.

"Kita lewat proses seleksi ya. Kita lihat dari HAKI, halalnya, juga desain produknya. Kita juga ada intelijen pasar disana senengnya apa," ucapnya.

Disinggung terkait besaran dana untuk membuka satu toko Little Bandung, Guntara menyebut sekitar Rp 1,2 miliar. Dengan kajian yang matang diharapkan kehadiran Little Bandung bisa mendorong kemajuan pelaku UMKM di Kota Bandung.

"Namun untuk tahun 2019, kita belum ada rencana pembukaan toko. Kemungkinan besar 2019 digunakan untuk penguatan Little Bandung di Makassar agar bisa tetap ramai dan diminati masyarakat," katanya.

Kredit

Bagikan